SEBAGAI muslim adalah wajib untuk melaksanakan shalat lima waktu, sesuai dengan Rukun Islam yang kedua.
Adapun shalat yang dilaksanakan secara teratur dapat memberikan banyak manfaat di antaranya; Pertama, Membuat aliran darah dari atas (kepala) ke bagian bawah (kaki) relatif lancar. Kedua, Meningkatkan ketajaman berpikir kognitif.
Ketiga, Memperbaiki titik fokus penglihatan. Keempat, Memperkuat titik sambung (joint) antar sendi tulang belulang. Kelima, Meningkatkan kekuatan tulang belakang (vertebrae). Dan keenam, Meningkatkan kesadaran terhadap waktu.
Ketujuh, Menyeimbangkan gerak kiri-kanan tubuh secara berkala dan teratur. Kedelapan, Memperbaiki saluran pencernaan secara halus. Kesembilan, Menstabilkan aliran darah di otak. Kesepuluh, Meningkatkan kekuatan libido/ereksi.
Kesebelas, Menentramkan pikiran. Keduabelas, Menyambung silaturrahim dengan Sang Pencipta secara teratur dan berkala setiap waktu-waktu shalat. Ketigabelas, Sebagai simbol sumpah setia / baiat kepada Allah sebanyak jari yang lima (lima kali sehari semalam). Dan, keempatbelas, Medium menghadirkan kekuatan supranatural ketuhanan di bumi sebagai sarana untuk pelindung diri.
Kelimabelas, Menghadirkan energi malaikat/cahaya untuk kemashlahatan diri. Keenambelas, Sebagai sarana untuk tafakur diri mengingat tuhan dan mengingat kesalahan yang pernah dibuat. Ketujuhbelas, Melatih refleks sistim buka-tutup tubuh tiap hari secara berkala.
Kedelapanbelas, MeningkĂ tkan kelenturan tubuh secara teratur. Kesembilanbelas, Meningkatkan konsentrasi pikiran / fokus dalam menganalisa suatu kejadian atau permasalahan. Keduapuluh, Mengurangi gejala stroke dan tekanan darah tinggi.
Kemudian, keduapuluhsatu, Kegiatan yang dapat meningkatkan kekuatan pikiran : Membaca (input) adalah suatu kegiatan memasukkan sesuatu ke dalam pikiran (otak). Menulis (output) adalah suatu kegiatan mengeluarkan sesuatu dari pikiran (otak).
Penulis adalah Pengamat Kesehatan