
PADANG, forumsumbar — Prestasi membanggakan kembali lahir dari dunia pendidikan Sumbar, khususnya Kota Padang. Guru SMPN 13 Padang Robi Kurnia Ilahi, MPd dipercaya sebagai Chair Umpire pada ajang bergengsi Malaka Open Internasional Tennis Interteam Championship 2025.
Turnamen ini berlangsung pada 28–31 Agustus 2025 di Malaka, Malaysia, yang menghadirkan tim-tim tenis terbaik dari berbagai negara, mulai dari Malaysia, Singapura, Indonesia, Brunei, Italia, Tiongkok dan lain- lain.
Menariknya, Robi tercatat sebagai satu-satunya perwakilan dari Sumbar yang dipercaya memimpin jalannya pertandingan di level internasional.
Disampaikan Robi, keberangkatannya dilakukan secara resmi dengan izin dari pihak sekolah, dinas terkait, serta organisasi tenis yang menaungi, sehingga menambah legitimasi perannya sebagai wasit utama dalam ajang bergengsi ini.
“Turnamen tersebut akhirnya dimenangkan oleh tim Melaka United Runner up Kl Grinders setelah melalui laga final yang dramatis dan penuh sportivitas,” ujar Robi, seperti disampaikan ke forumsumbar.com, Selasa (2/9/2025).
Meski tidak semua negara berhasil meraih juara, kehadiran wasit internasional seperti Robi menjadi penentu penting dalam menjaga keadilan dan kualitas pertandingan.

Kepercayaan yang diberikan kepadanya menjadi bukti bahwa seorang guru tidak hanya memiliki peran mendidik di kelas, tetapi juga mampu menembus panggung dunia dengan integritas dan profesionalisme.
Prestasi ini tentu menjadi kebanggaan besar, tidak hanya bagi keluarga besar SMPN 13 Padang, tetapi juga masyarakat Sumatera Barat dan Indonesia.
Robi Kurnia Ilahi adalah contoh nyata bahwa dedikasi, kerja keras, dan semangat pantang menyerah dapat membawa seorang pendidik melangkah sejauh mungkin, bahkan hingga kancah internasional.
Kehadirannya di Malaka memberi inspirasi kuat bagi generasi muda: bahwa guru bukan sekadar pengajar, melainkan teladan nyata yang mampu menorehkan jejak emas di dunia global.
(Era Nurza)























